Total Tayangan Halaman

DAIHATSU NEW AYLA FACELIFT 2014

Daihatsu Luncurkan Ayla Terbaru, Ini Daftar Harganya

Penyegaran terdapat pada bagian eksterior dan interiornya.


Daihatsu Ayla Improvement.
Daihatsu Ayla Improvement. (Foto: Dok ADM.)
  Setahun sudah usia kehadiran mobil murah ramah lingkungan atau Low Cost and Green Car (LCGC) hadir di Indonesia. Hal ini pun membuat PT Astra Daihatsu Motor (ADM) sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Daihatsu, melakukan perbaikan (improvement) pada Ayla.

Tanpa pemberitahuan atau ceremony khusus, Ayla mengalami penyegaran pada sektor eksterior dan interiornya.

"Dengan semua ubahan dan tambahan sejumlah fasilitas pada Ayla, Daihatsu berharap pelanggan dan pengendara Ayla akan semakin nyaman dan tampil modis bersama keluarga," kata Amelia kepada wartawan, Kamis 9 Oktober 2014.

Dikatakannya, untuk eksterior, penyegaran terjadi pada Ayla tipe X yang kini tampil dengan Front Color Bumper senada dengan warna bodi kendaraan. Tampilan itu mengikuti pada tipe lainnya (D, D+, dan M) yang menjadikan Ayla tampil lebih stylish.

Selain itu, untuk meningkatkan kenyamanan berkendara, Ayla tipe X kini juga dibekali Rear Wiper sehingga membantu pandangan saat kondisi hujan.

Belum sampai disitu, kini tersedia Ayla dengan pilihan warna merah (red solid) untuk Ayla tipe M dan X, lalu ada juga pilihan warna Classic Silver Metallic yang tersedia pada Ayla tipe D dan D+. Warna ini melengkapi pilihan yang sudah ada sebelumnya pada tipe M dan X.

Dengan demikian kini telah tersedia berbagai pilihan warna seperti Icy White (solid), Ultra Black (solid) dan Classic Silver Metallic pada semua tipe Ayla (D, D+, M, X). Serta, warna Light Blue Metallic, Dark Grey Metallic,
dan Red Solid pada Ayla tipe M dan X.

Tidak hanya bagian eksterior, bagian interior Ayla juga mendapat sentuhan tambahan, antara lain, Rear Speaker pada Ayla tipe M dan X. Sementara itu untuk memberikan pengalaman berkendara kini juga terdapat fasilitas Meter Cluster pada Ayla tipe M, lengkap dengan Tachometer, ECO indicator, dan Multi Information Display. Dengan begitu, Ayla tipe M dan X sudah dapat melihat langsung indikator Eco Driving pada kendaraannya.

Untuk meningkatkan penampilan dan kenyamanan Ayla Tipe D+ kini telah tersedia fasilitas Power Window dan Molded Door Trim baik pada pintu depan maupun belakang, sebagaimana yang sudah ada pada Ayla Tipe M dan X sebelumnya.

Perubahan juga menyasar pada Air Intake Resonator pada semua tipe (D, D+, M, X) sehingga dapat mengurangi kebisingan suara mesin bagi pengendara.

"Soal harga, sebenarnya model Improvment ini yang dibilang naik, sesuaikan dengan hadir perubahannya. Sedangkan yang bukan Improvement masih sama seperti September kemarin," ucap Amelia.

Berikut daftar harga Ayla Minor Improvment (MI);

- Ayla D MT MI Rp79,95 = juta
- Ayla D PLUS MT MI = Rp91,85 juta
- Ayla M MT MI = Rp96,05 juta
- Ayla M AT MI = Rp105,05 juta
- Ayla M Sporty MT MI = Rp 109,35 juta
- Ayla M Sporty AT MI = Rp118,55 juta
- Ayla X MT MI = Rp103,4 juta
- Ayla X AT MI = Rp112,45 juta
- Ayla X Elegant MT MI = Rp 110,05 juta
- Ayla X Elegant AT MI = Rp119,1 juta

BEST MARKETING DAIHATSU JAKARTA http://wa.me/6281617289999

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

DAIHATSU JAKARTA

DAIHATSU JAKARTA